Oleh admin on 26 Jul 2021 ::

PPTQ SahabatQu - SMP TahfidzQu

12 Jul 2021 - 17 Jul 2021

Tahun Ajaran 2021 - 2022

Pekan Taaruf (Pengenalan Lingkungan Sekolah)


Pekan Ta’aruf  Virtual SMP TAHFIDQU

Senin, 12 Juli 2021 diadakan Pekan Ta’aruf Santri kelas 7 atau biasa dikenal dengan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Kegiatan pekan ta’aruf bertujuan untuk mengenalkan program, sarana dan prasarana sekolah, kegiatan pembelajaran dan pembinaan/motivasi.

Sama seperti tahun lalu, kegiatan ini dilaksanakan secara virtual karena pandemi covid-19 masih belum berakhir. Walaupun dilaksanakan secara virtual kegiatan ini tidak mengurangi semangat santri dalam mengikuti kegiatan selama satu pekan. Santri aktif mencatat materi yang disampaikan oleh pembicara dengan baik.

Banyak hal yang disampaikan dalam pekan ta’ruf diantaranya mengenai program tahfidz, ekstrakurikulum, tata terib dan kegiatan OSIS. Harapan kedepannya santri bisa lebih siap fisik dan mental dalam mengikuti kegiatan yang ada di sekolah maupun pesantren. Selain itu santri dapat mengambil langkah yang tepat saat melakukan berbagai aktivitas di sekolah dan pesantren

Pekan ta’aruf berjalan dengan sangat lancar. Walaupun santri hanya bisa melihat guru sekolah melalui video perkenalan, mereka sudah sangat senang bisa melihat sosok guru yang akan mengajarnya di kelas nanti. Entah itu kelas virtual dan semoga pandemi segera berakhir agar dapat belajar di kelas yang sebenar-benarnya ‘ruang kelas’ untuk belajar bersama.

Kegiatan ini ditutup dengan agenda motivasi dari Ustadz Fatan Fantastik. Tentu saja santri mendapat semangat baru yang bisa menjadi bekal belajar di pekan depan. Selain itu saat penutupan terdapat penghargaan untuk santri teraktif.

Semoga pandemi segera berakhir dan bisa melaksanakan pembelajaran yang menyenangkan. Stay Safe! dan jaga kesehatan di rumah. Selalu patuhi protokol kesehatan.


[HF]